Payung Teduh adalah blog yang mengisahkan perjalanan seseorang yang ingin menuliskan apa saja yang diinginkan , its freedom

Ragam Manfaat Asuransi Jiwa untuk Keluarga

Asuransi jiwa menjadi prioritas utama bagi kalangan yang mengutamakan kesejahteraan diri terutama keluarganya. Di mana Anda bisa mendapatkan jaminan kehidupan yang lebih layak, bahkan ketika Anda sudah berpulang ke rumah Tuhan yang maha kuasa.

Bagaimana tidak? Biasanya, ketika kematian menjemput, semua orang tidak akan bisa berkutik untuk mengurus sendiri ke pemakaman, namun membutuhkan bantuan orang lain, terutama keluarganya. 

Bahkan pengeluaran untuk membiayai pemakaman, dan semua aktivitas seperti selamatan dan lain sebagainya.

Nah, di sinilah peran Asuransi Jiwa yang paling penting. Mengapa? Karena Asuransi Jiwa, akan bisa dicairkan, hanya saat si pemilik asuransi sudah meninggal. Namun, itu menjadi nilai positif bagi kita, yang tidak bisa mengulik keuangannya, karena menjadi tabungan yang abadi.

Anda akan mengetahui apakah itu Asuransi Jiwa, manfaat, serta review dari salah satu jasa asuransi PFI Mega Life yang merupakan salah satu rekomendasi jasa asuransi jiwa dan Kesehatan terbaik.
 

Pengertian Asuransi, dan Asuransi Jiwa yang Harus Anda Pahami


Pengertian Asuransi, dan Asuransi Jiwa yang Harus Anda Pahami

Kegiatan yang dilakukan setiap hari, atau aktivitas yang tidak ada henti, demi menjalankan roda kehidupan, termasuk mencari rezeki untuk menghidupi keluarga. Termasuk salah satu hal yang wajib, namun kerja keras, tanpa tabungan akan menjadi beban masa depan.

Bahkan, kematian pun masih akan menjadi beban keluarga yang ditinggalkan karena adanya dana yang harus dikeluarkan dalam rangka mengurus jenazah hingga ke pemakaman. Hal ini akan berbeda, jika Anda dan keluarga sudah punya tabungan baik untuk Kesehatan atau kematian kelak.

Masuk ke pengertian asuransi terlebh dahulu, apa sih yang dinamakan asuransi itu? Asuransi adalah penanggungan kepada seseorang yang sakit, meninggal, atau kepada barang yang mengalami kerusakan terhadap biaya yang akan ditanggung oleh salah satu pihak (jasa asuransi).

Di mana ada perjanjian di antara keduanya (antara pihak jasa asuransi dengan Anda sebagai member). Serta berhak memilih polis yang berlaku, dan tentunya member setiap bulan membayarkan premi yang ditanggung sebagai bentuk tabungan masa depan.

Nah, kalau Asuransi jiwa? Asuransi Jiwa adalah salah satu jenis jasa asuransi yang bertujuan untuk mendapatkan tanggungan biaya kematian, di mana uang asuransi bisa diambil setelah kematian, baik keluarga atau diri pribadi.
 

Ragam Manfaat Asuransi Jiwa Bagi Pemegang Polis


Kita sudah lumayan banyak membedah apa itu asuransi, dan apa itu asuransi jiwa, langsung saja masuk ke pembahasan mengenai manfaat asuransi jiwa, antara lain:
 

1. Melindungi Diri Dari Hal yang Tidak diinginkan


Manfaat asuransi jiwa yang pertama, Anda bisa merasakan ketengan karena merasa sudah menyiapkan dana untuk kematian. Di mana kematian, tentu saja menjadi beban tersendiri bagi keluarga yang ditinggalkan.

Namun jika Anda ikut asuransi jiwa, keluarga tidak lagi membayarkan biaya kematian, tetapi malah akan mendapatkan dana santunan dari pihak jasa asuransi.
 

2. Merupakan Perencanaan Keuangan yang Tepat


Manfaat lain dari asuransi jiwa, yang kedua, Anda bisa memasukkan pembayaran jasa asuransi jiwa ke dalam daftar perencanaan keuangan. Sehingga membantu Anda mengaturkan penyaluran keuangan yang tepat, Anda tidak sampai boros dan membuat uang Anda hilang dalam kefoyaan belaka.
 

3. Tabungan untuk Keluarga di Masa Depan


Uang yang masuk ke dalam jasa asuransi jiwa, juga merupakan uang tabungan Anda. Bukan hanya bisa menghindari menghamburkan uang, tetapi memang uang itu nyata untuk tabungan Anda dan keluarga kelak.
 

4. Jiwa dan Pikiran Tetap Terjaga Kesehatannya


Manfaat yang terakhir, hal wajib yang bisa Anda dapatkan adalah pikiran yang sehat, karena tidak mementingkan keperluan sehari-hari yang tidak terlalu penting. Namun bisa memanage keuangan dengan baik, apalagi uang yang mengalir ke jasa asuransi untuk keperluan Kesehatan Anda.

Namun tentunya, Anda juga harus mempertimbangkan pemilihan polis yang tepat, agar tidak mengganggu keuangan Anda dalam setiap bulannya.

Itulah sebagian dari manfaat asuransi jiwa yang bisa Anda dapatkan, dengan hal ini, Anda sangat perlu merencanakan keuangan untuk mengambil bagian dari anggota asuransi jiwa, demi ketenangan dan kesejahteraan keluarga.
 

Review PFIMegalife.co.id, Menjadi Jasa Asuransi Jiwa Terbaik


Beragam manfaat, harusnya sudah Anda rasakan sebelum kematian datang, saat Anda memilih jasa asuransi jiwa untuk tabungan masa depan. 

Bagaimana bisa? Hal ini karena seperti yang diutarakan di atas, bahwa tujuan mengikuti jasa asuransi jiwa adalah untuk merencanakan keuangan juga.

Namun, Anda jangan sampai salah dalam memilih jasa asuransi jiwa. Karena mengakibatkan salah langkah, dan membuat keuangan Anda semakin membengkak. 

Di antaranya pemilihan polis yang tepat, dan juga pintar mengamati segala fasilitas yang diberikan, ya, belajarlah membandingkan jasa asuransi.

Rekomendasi jasa asuransi terbaik, salah satunya adalah PFI Mega Life yang siap memberikan pelayanan terbaik Anda. Jasa asuransi ini bergerak di bidang asuransi jiwa dan Kesehatan.

Sangat cocok bagi Anda yang ingin menabung, bahkan jasa asuransi ini menjanjikan jaminan biaya premi sebanyak 110% dengan tanpa adanya syarat.

Hal ini tentunya akan menguntungkan kita sebagai pemegang polis. Jasa asuransi ini punya kekuatan lebih, karena yang membangun jasa asuransi adalah dua perusahaan, yakni CT Corp, dan Prudential Financial, Inc.

Semoga review ini bisa menginsipirasi Anda yang ingin mencari referensi jasa asuransi jiwa, sekian terimakasih!
Author Profile

About Irwin Andriyanto

Blogger Tangerang, SEO Spesialist, Digital Marketer, Penikmat Data, Tech Innovation Enthusiast. Sedang hobi membangun beberapa blog "Edo Tensei". Email : [email protected]

0 Komentar

Posting Komentar